1st singapore backpacker trip : preparation stage


Introduction

berawal dari batalnya usulan kawan2 untuk melakukan backpacking tri keliling asian (lebih jelasnya baca di postingan ini "backpacking keliling ASEAN=K.O.N.S.E.P" ), saya bersama teman saya (sebut saja ocha :p) berencana melakukan trip sendiri ke singapore pada awal bulan maret .hal ini karena program internship yang diikuti ocha baru selesai pada hari itu. setelah mengobrol panjang lebar,akhirnya kami sepakat untuk berngkat pada tanggal 5 dan kembali ke indonesia pada tanggal 9 maret (dengan bolos kuliah 3 hari :p )

sebelumnya saya akan menjelaskan masing2 personal dalam trip ini :

yang pertama adalah saya sendiri, bagi yang belum mengenal saya, saya adalah orang yang ,baik hati, suka menabung, murah senyum, berjiwa ksatria. pendiam,,nyantai,,gak serius,,malas,, a little timid,, termasuk golongan orang2 yang gerak terakhir (last minute man)

@ocha,, sorry for taking your picture without telling you :p

selanjunya yaitu ocha, satu-satunya personel perempuan dalam trip ini ( ya iya lah,,yang ikut cuman 2 orang ..LOL) menurut pengamatan saya ocha orangnya tertib,, serius,, moody,,suka telat :p, gesit, irit, kalo diibaratin dalam perang dia bakalan jadi orang yang ada di barisan depan (CMIIW)

terlihat sekali beberapa sifat kami yang bertolak belakang, yag satu nyantai, malas mandi, sedangkan yang lain orangnya tertib , cepat tanggap. selain beda sifat, kami juga memiliki perbedaan dalam hal makanan, saya merupakan mahluk omnivora (asalkan edible, semua makanan gak bakal ditolak masuk perut) , sedangkan ocha dapat dikategorikan sebagai mahluk herbivora (gak makan daging, bahasa gaulnya sih VEGETARIAN) ..wkwkwkkwkwkwkw

bagaimanakan perjalanan dua insan yang berbeda ini?? nantikan kelanjutan kisah cinta mereka di episode berikutnya...LOL

preparation

setelah diutuskan tanggal keberangkatan , pada akhir desember saya memiliki hobby baru, yaitu: ngecek promo pesawat. website mandala dan air asia menjadi halaman peling sering dibuka (setelah facebook tentunya :p ). buka web mandala, saya mendapati promo JKT-SING only Rp.99.000.melalui kerjasama yang baik antara mata,tangan,komputer dan firstmedia dan dengan bantuan atm bca, akhirnya saya mendapatkan tiket JKT-SING seharga 150rb.pada saat itu belum nyari tiket pulang,nunggu jadwal fix dari ocha (biar bisa pulang bareng :p)

sampai 2 minggu kamudian, ada berita yang benar2 menyayat hati. yakni

"MANDALA AIR TERANCAM BANGKRUT"..

poor mandala :((,,, semoga mandala cepat bangkit #prayformandalaair

mendapat berita yang begitu mencengangkan ,saya stress berat dan mencoba bunuh diri mencoba tenang dan mencari info yang akurat dari erbagai sumber, mulai kaskus,koran, sampai web mandalaair. akhirnya saya mencoba menerima kenyataan pahit ini (lebayyy)

saya pun berusaha bangkit dengan minum bir dan dugem mulai membuka web maskapai lain, inilah awal dari hubungan cinta saya dan airasia.com .LOL...tanggal 17 januari saya mendapat email yang berisi pemberitahuan promo yang sedang berlangsung.setelah search saya mendapati tiket SBY-KL seharga 175rb dan tiket KL-sing seharga 65rb

YOSSSSHHHH!!!

saya benar2 merasa tuhan itu adil. tiket saya awalnya hanya untuk jkt-sing seharga 155rb,,ini belum termasuk tiket sby-jkt (around 400rb) total yang saya keluarkan untuk onetrip (sby-kl-sing) jauh lebih murah dibandingkan berangkat lewat jakarta... setelah melompat kegirangan, dilanjutkan dengan kayang, dan diakhiri dengan salto 3 kali. saya mencoba kembali tenang dan segera booking utuk sby-kl, kemudian mencari bantuan ke agan2 kaskus untuk book penerbangan kl-sing (untuk penerbangan dari luar indonesia pembayaran memakai kartu kredit).. 1 jam kemudian,tiket berangkat pun telah diamankan.

"now everyone can fly" thats so damn true

selanjutnya yakni mencari tiket pulang. setelah berkoordinasi dengan ocha, akhirnya kami memutuskan untuk pulang naik lionair. booking untuk tanggal 9 maret (sing-jkt-sby) seharga 800 ribuan, karena waktu yang agak mepet kami tidak bisa mencari tiket promo untuk kepulangan, dan hanya mendapat tiket reguler. dengan ini, tiket roundtrip kami pun telah kami dapatkan.

persiapan selanjutnya yaitu mencari tempat tinggal , sebenarnya saya memilikkenalan yang punya apartemen di singapore (lebih jelasnya, baca postingan saya sebelumnya "family outing to singapore: final episode" )akan tetapi, karena trip kali ini hanya diikuti sepasang manusia, maka untuk menghindari adanya berita miring di keluarga saya menghapus opsi ini untuk trip kali ini. setelah mencari2 dari berbagai sumber (kaskus khususnya) akhirnya saya memutuskan untuk meginap di the hive backpacker hostel karena beberapa pertimbangan :

1) tempatnya yang bersih (highly recomended hostel)

2) dapet breakfast sepuasnya (i'm also HIERS 2008,,LOL)

3) lokasi strategis (dekat MRT -5 manit dari boon keng MRT- , di kawasan little india)

4) booking gak ribet (cukup via email,, gak perlu advance booking pake credit card)

tak berlama-lama, akhirnya kami mengirimkan email untuk booking selama 3 hari (6-8 maret). menejemen the hive menurut saya sangat baik.. setelah mendapat konfirmasi, saya sempat berkomunikasi lewat email untuk bertanya hal2 yang kurang penting (masalah mandi,kedatangan,dll0 dan semua pertanyaan di jawab dengan jelas dan ramah. kalo agan kaskus bilangnya

HIGHLY RECOMMENDED SELLER GAN


  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

jalan2 keluar negeri ternyata tidak (begitu) mahal

its been a while since the last time i wrote something in this blog :p

oke,, mungkin banyak dari pembaca yang penasaran betapa seringnya nih monyet pergi ke luar negeri,, pasti itu pake duit rakyat ..LoL

tenang guys,, bapak saya bukan pejabat,yang punya jatah buat "studi banding" keluar negeri..

"ripleys" believe it or not, saya travel ke luar pake tabungan sendiri

gak mungkin!!!transport??Hotel??makan???

HOW??

asal tahu triknya,, saya yakin biaya hidup disono gak jauh dari biaya hidup di jakarta .trust me, it works !!

masalah transportasi, mungkin gak banyak yang tahu kalo sebenernya tiket promo ke luar negeri maskapai tertentu sering kali lebih murah dari rata2 tiket perjalanan domestik (Airasia dan mandala khususnya), namun sementara mandala berhenti beroprasi karena defisit,moga2 tahun ini kembali bangkit dan memberi alternatif transportasi murah selain airasia.

contoh : tiket reguler sby-jkt berkisar dari harga 250rb-500rb,,sedangkan tiket PP promo airasia sby-KL dapat diperoleh dengan harga kurang dari 300rb..bahkan beberapa kali dalam satu tahun air asia memberikan promo free seat .

that's not cheap anymore,,but FREE

tiket promo sendiri masih terbagi menjadi beberapa macam :

anually (promo mingguan,hari besar,ulang tahun maskapai, tanggal cantik, tahun baru, liburan, dll)

ada juga tiket promo yang accidentally (bukan merupakan program tahunan) misalnya pada saat setelah terjadi bentrok kaos merah dan kuning thailand.air asia menggelontorkan ribuan free seat dari berbagai tujuan,, hal ini ditujukan untuk mengangkat pariwisata di negara tersebut setelah konsdisi domestik yang tidak stabil

jadi gimana caranya kita tahu kapan saat promo??

cara paling mudah dengan subcribe email ke maskapai yang dituju

fanpage FB air asia merupakan salah satu halaman favorit,, segala macam informasi ada di sana

cara selanjutnya yakni dengan sering2 membuka website maskapai

sering2 baca koran masional,biasanya promo akan diiklankan di koran nasional

dari transportasi beranjak ke permasalahan berikutnya yaitu akomodas

banyak yang berpikir bahwa kurs luar yang lebih mahal pasti akan berpengaruh pada harga penginapan di luar.hal ini terbukti tidak sepenuhnya benar!!

jika pergi bersama teman,coba carilah backpacker hostel,biasanya memakai sisterm dorm,,kalaupun pergi bersama keluarga backpacker hostel juga menyediakan private room ,sehingga privasi anda tetap terjaga

pada bulan maret kemarin, saya melakukan backpacking bersama seorang kawan di singapore, kami memilih tiggal di hive hostel dengan fasilitas (dorm,locker,free breakfast, internet 24H, free coffe&tea, shared bathroom) hanya dengan harga135rb/ malam...that's cheap,sarapan pun tidak dibatasi,walaupun cuma roti &sereal :p

tapi, tidak semua backpacker hostel memberikan pelayanan yang sesuai dengan keinginan.agar mendapat hostel yang memuaskan carilah info recomended hostel dari berbagai sumber (blog,komunitas backpacker,forum, tak lupa kaskus.us)

terdapat pilihan lain yang lebih ekstreem,yakni tidur di warnet (biasanya di jepang) , outdoor (pantai2), masjid, dll


masalah terakhir merupakan masalah vital yakni mengenai konsumsi (terutama untuk kawan2 HI angkatan 2008)

perbedaan standar hidup juga mempengaruhi harga kebutuhan pokok di tiap negara,hal ini berimbas secara langsung terhadap harga makanan di negara lain.tapi bukan berarti semua makanan disana berharga mahal. antara lain:

bisnis franchise (Mc'D,KFC,burgerking) biasanya memiliki standar harga yang tidak jauh berbeda di tiap negara = 1 paket burger+franchfries+ coke burgerking singapore sekitar 60 ribu (selisih 10 rb dari jakarta

selain itu,,tempat makan di dekat kawasan backpar biasanya memiliki harga yang relatif terjangkau untuk kalangan indonesia = nasi lemak singapore seharga 15 rb

alternatif terakhir yakni mini market (7eleven),,minimarket di luar biasanya menyediakan makanan instan (ramen,cup noodle, roti) yang pasti berharga sangat ekonomis .akan tetapi makanan ini biasanya membuat kita cepat bosan (biasanya untuk traveller budget super tipis) =sekotak roti tawar singapore seharga 14rb ,,cup noodle seharga 10rb

selain makanan,air mineral di luar negeri sering kali menjadi suatu komoditas yang sangat berharga (singapore khususnya), karena tidak semua negara memiliki sumber mata air. air mineral di singapore memiliki harga yang cukup mahal, 1 botol kecil (500ml) seharga 6-10rb. hal ini dikarenakan air tersebut masih import dari malaysia dan indonesia..tapi jangan khawatir, karena beberapa negara maju memiliki sistem pengolahan air yang sudah baik, sehingga kita dapat langsung mengkonsumsi air dari pipa ledeng..kalau tidak malu tentunya :p

satu masalah yang belum terpecahkan mengenai travellig di luar negeri, yakni mengenai tiket masuk tempat wisata.sebenarnya pengeluaran terbesar ketika jalan2 yaitu tiket masuk spot wisata. = pada maret lalu saya menghabiskan lebih dari 1 juta untuk mengunjungi spot wisata terkenal singapore

setelah mengetahui trik2 backpacking,maka dapat disimpulkan bbahwa jalan2 di luar negeri ternyata tidak (begitu) mahal (exclude tiket masuk tentunya..wkwkwkw)



  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

"bumper car" drifting lesson ,stuntman wannabe

sebagian besar dari kita pasti tak asing ketika mendengar bumper car atau yang dikenal dengan sebutan "bom-bom car "..yup,, bom-bom car merupakan permainan dengan mobil yang dialiri listrik,,biasanya di tabrak-tabrakin ke pengemudi lain..karena itulah esesnsi dari permainan ini #apa pula itu esensi bom2 car :p

sedangkan yang dimaksud drifting itu teknik belok dengan ngepot/ ngesot :p.. bukan berarti kita nyetir sambil ngesot di dalem mobil ..*emang bisa --" .....pokoknya waktu mobil belok,ban biasanya dalam keadaan selip jadi mobilnya bisa ngesot :p...gampangnya,, bayangin aja suster ngesot ukuran gedhe,segede mobil....LOL

kali ini saya ga cerita pengalaman naik bom2 car di taman hiburan,maupun pengalaman nyetir bareng suster ngesot .#lho???..singkat cerita,, pada suatu malam ,berangkatlah seorang pemuda yang gagah berani untuk melakukan perjalanan suci ke suatu wilayah ...--> versi asli : hari rabu dapat panggilan pulang ke rumah buat jaga toko :p <--...

bagi yang belum tahu,, saya merupakan salah satu orang yang masih berprinsip "nomaden",, yakni pada weekday kuliah di surabaya,, dan weekend pulang ke kampung halaman :p,,intinya pada malam tersebut saya dalam perjalanan balik ke babat -78 KM dari surabaya- dengan mengendarai "gerobak' kesayangan suzuki grand vitara tahun 2006 :D

sebelum menceritakan kegiatan driving lesson, saya ingin mengungkapkan latar belakang masalah (LBM) dan rumusan masalah (RM) kenapa semua ini terjadi # efek teman2 proposal skripsi....setelah 3 minggu tak pulang-pulang,,dikeluarkanlah SK yang menyatakan "klo gak pulang,, nama bakalan dihapus dari KK (kartu keluarga)"..wkwkwkwkw.... gak separah itu deh,, tapi intinya minggu ini harus pulang kerumah,,antara kewajiban sebagai anak,, rasa "rindu" orang tua,, dan kebutuhan ekonomi,, yang menjadikan food security terancam ..lol

bagi yang sering melewati jalanan surabaya-lamongan-tuban/bojonegoro pasti mengetahui kondisi jalan propinsi tersebut,, yang biasanya HANYA optimal ketika waktu idul fitri..untuk melayani kebutuhan pemudik..bongkar,pasang,gali,ngaspal pun merupakan kegiatan yang hampir tak pernah berhenti di ruas jalan ini..entah mengapa,,selalu saja ada kegiatan proyek yang dikerjakan. entah nambal,,perbaikn,pelebaran,,maupun yang lain..tak tau apakah ini memang pure masalah teknis,, ataukan terdapat unsur politis -ekonomis dalam proyek2 tersebut #mencoba berpikir kritis

kembali lagi ke kisah bom2car ,pada malam tersebut (26 jan 2011) ,,langit terlihat gelap *iya laahhh,,kan udah malam :p..berangkatlah dari surabaya untuk melakukan "misi suci" pukul 19.30...skip-skip.....sampailah saya di daerah turi -5KM dari lamongan kota-,tempat drifting terjadi..rupanya keabsenan dari rutinitas nomaden selama 3 minggu membuat saya amnesia akan keadaan jalan ini..dengan kecepatan "standart" 110-120 KM/jam.. terjadilah adegan film2 action,, yang biasanya diperankan oleh stuntman.. lebih jelasnya lihat ilustrasi dibawah

reka ulang kejadian perkara :p..
(merah:lintasan mobil,,,kuning:trajektori tong)


ketika "gerobak" berjalan lurus dengan kecepatan 110 KM/H secara tiba2 berbelok ke kiri, jarak gerobak dengan tong sekitar 5 meter ,,dengan memperhatikan bobot gerobak sekitar 2 ton (beserta isinya :p),, dengan menggunakan Hukum gravitasi universal Newton..maka carilah:

1.. berapa meter pergeseran yang terjadi dari koordinat 1 ke koordinat 2...sertakan juga persamaan yang menggambarkan gerak parabola tersebut

2.. kearah mana dan sejauh apa tong akan bergerak,, gamparkan pula trajektori tong tersebut...

#ABAIKAN

wkwkwkwkwkwkwkwk

tapi benar adanya,dalam kecepatan itu,, entah ngantuk atau emang tidak terlihat saya terpaksa banting setiir ke kiri untuk menghindari tong dan "lobang buaya" proyek perbaikan jalan.saat inilah driving lesson terjadi

CIIITTTT....CIIITTTTT..PRAKKK.....WHUSSSS.WHUUSSSS..CIIITTTT....BRRUUUKKK !!!! (and done :p)

bagi yang tidak paham dengan ilustrasi kejadian diatas,saya akan mencoba menjelaskan dengan bahasa yang mudah dimengerti *sapa juga yang bakal paham dari kata cit,whus,bruk =))

ketika sadar tong sudah di depan mata,,saya banting setir ke kiri dan CITTTTTTT....kemudian di rem...CITTTTT....jarak tong yang terlalu dekat menjadikan gerobak saya menabrak tong tersebut dengan sukses (yessss :'( ) kemudian mobil pun ngedrift dan berputar 180˚ WHUSSS...WHUSSSS.. tak menyerah,, pedal rem pun kembali dinnjak CIITTTT..dan endingnya BRUKKKKK...gerobak terguling miring 90˚ ke kanan di badan jalan.

stuntman action tersebut hanya terjadi dalam sekejap,3-5 detik..ketika sadar,ternyata saya telah duduk dalam posisi miring,, tak lama kemudian terdengar panggilan dari atas...muncul ketakutan,,suara itu suara malaikat ato suara orang..wkwkwkwkkwkw...untungnya suara tersebut berasal dari penduduk sekitar :D yang kemudian membuka pintu penumpang yang pada saat itu berada di atas..bak seorang pahlawan, saya pun memanjat keatas dan melompat keluar ketika para penduduk mulai mendatangi mobil :p

setengah jam kemudian polisi pun datang beserta mobil derek,setelah dimintai keterangan,, (nama,alamat,keadaan jalan,,no telepon,,alamat email,,akun FB.twitter da pinBB) #abaikan ,,upaya evakuasi pun dilakukan karena mobil terguling di badan jalan dan mengganggu pengguna yang lain..saat itu papa beserta rombongan datang ke TKP.15 menit berselang,, mobil pun kembali berdiri dengan gagah,,beserta codet2 sebagai hasil dari peristiwa tersebut..saya pun melakukan body check,, tampak luka gores di kap mobil,,memar di kaca depan ,bumper,,lampu utama dan grill mobil,, serta luka sayatan di sebelah kanan bodi mobil :((


codet di kap mesin & memar di kaca depan
bumper ,grill,dan lampu sebelah kiri pecah

it feels like meteor just landed on my car :((


5 minggu berselang dan mobil pun kembali ke garasi ,,tampak seperti baru,bahkan lebih baik dari ketika dibeli pada awal 2009 :p,,total cost untuk bom2 car kali ini sekitar 12 juta,, bagi yang masih ingin belakukan drifting dengan mobil beneran berpikirlah berkali2 terlebih dahulu,,lagi pula kita pun asih bisa melakukan drifting di wahana bom2 car di taman bermain

wkwkwkkwkakwkakkakakakak


  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

mau punya passport??? bikin sendiri aja !!!



pada awal januari saya teringat akan masa berlaku passport yang segera habis,, tepatnya tanggal 11 may 2011, muncullah niat untuk melakukan perpanjangan passport ,, apa lagi dengan adanya rencana trip ke singapore pada bulan maret 2011, semakin mendorong agar segera memperpanjang passport , karena peraturan keimigrasian mayoritas negara yang tidak mau memberikan izin kepada pemegang passport yang masa berlakunya kurang dari 6 bulan.

tetapi, rasa malas yang sangat besar kemudian menggoda untuk mengulur waktu pembuatan passport ini,, apa lagi didukung dengan habisnya masa berlaku KTP saya sejak bulan desember tahun lalu ,, mengenai proses pembuatan KTP bisa anda ikuti disini

18 februari 2008

so, setelah KTP udah ada di tangan ,,pada hari jum'at tanggal 18 februari 2011, saya melanjutkan proses pembuatan passport yang telah lama tertunda,, setelah menyiapkan berkas-berkas yang diperlukan untuk melakukan perpanjangan passport, antara lain :

-KTP

-KK

- akte kelahiran/surat nikah/ijazah terakhir (pilih salah satu aja)

-passport lama

pembuatan passport kali ini dimulai dengan melakukan registrasi online di website imigrasi indonesia,, masuk ke bagian pra permohonan passport,, setelah mengisi biodata yang diminta (nama,alamat, tanggal lahir, no KTP, dll) kita akan diminta untuk mengupload berkas-berkas yang telah dipersiapkan (KTP,KK,akte,passport lama)

INGAT scan berkasnya harus berupa GRAYSCALE dengan ukuran tidak lebih dari 300kB

setelah proses upload selesai , maka kita akan memperoleh bukti registrasi online yang harus kita print untuk dilanjutkan ke pendaftaran ofline di kantor imigrasi khusus waru, surabaya

sampai tahap ini proses registrasi onlen sudah selesai,,tepatnya pada hari jumat malam

21 februari 2011

dengan berbekal pengetahuan mengenai prosedur perpanjangan passport yang didapat dari internet,,akhirnya diputuskan untuk berangkat pagi pukul 06.15 ke kantor imigrasi waru (bagi yang tidak tahu, letak kantor imigrasi waru berada di dekat terminal purabaya,, lebih tepatnya disamping flyover dari arah sidoarjo,, jadi kalau dari arah surabaya cari putar balik setelah flyover)

tak lupa juga membawa survival gear yang akan digunakan untuk melakukan perpanjangan passport, antara lain :

- berkas-berkas yang dibutuhkan beserta fotocopynya masing-masing 1 lembar ( fotocopy harus menggunakan kertas A4,dan tidak boleh dipotong sama sekali)

-kemeja (persiapan buat foto passport di hari yang sama)

- MP3 player (untuk mengusir kejenuhan)

setelah mempersiapkan survival gear untuk menghadapi keimigrasian,, berangkatlah saya dengan motor kesayangan ,,( supra X 125 injection :p ) ke kantor imigrasi waru,, waktu tempuh dari rumah (daerah dharmawangsa) sampai imigrasi sebetulnya hanya memakan waktu 20 menit,, tetapi gara2 ga tahu letak kantor imigrasi , terlewat 1 kali yang menyebabkan harus putar balik di depan terminal purabaya,, dan sampailah di kantor keimigrasian waru pukul 06.45 WIB

setelah memarkir motor, berjalanlah saya ke arah koperasi untuk membeli map seharga Rp.10.000,- ,waktu jalan saya tengok ke dalam kantor imigrasi, sudah banyak orang mengantri di depan loket sampai ujung barisan berada di luar gedung imigrasi,,

TAPI TENANG SAJA , antrian tersebut hanya untuk pendaftar konvensional yang antri untuk memasukkan berkas di loket,, bagi pendaftar online langsung menuju lokat nomer 2 (loket via internet) jika sudah memiliki map dan mengisi formulir, berhubung map dan formulir belum ada di tangan .. berjalanlah saya ke arah kantin yang terletak di sebelah mushalla,, dan memesan secangkir kopi susu untuk teman nunggu koperasi dibuka.

pada pukul 07.35 koperasi dibuka,, bersegeralah saya ke koperasi dan beli map imigrasi, setelah map di tangan saya buka dan ternyata tidak ada apa pun di map,, formulir harus kita minta di bagian informasi secara CUMA2,,

setelah mengisi form imigrasi masukkan formulir tersebut beserta berkas yang telah dipersiapkan ( berupa foto copy dan berkas asli, dan bukti pendaftaran oline), kemudian berjalanlah menuju loket 2 , untuk memasukkan berkas yg dibawa, tampak beberapa orang antri di depan yang tidak lama kemudian antrian bertambah panjang yang di sebabkan oleh masuknya tante-tante girang yang menyerobot antrian, tepatnya pukul 08.30 berkas sudah berhasil dimasukkan,, dan disuruh untuk antri membayar ke loket 4

di loket 4 para pendaftar di panggil melalui pengeras suara,.so, be cautious !! jangan sampai nama anda terlewati,, stelah dipanggil bukti pendaftaran oline akan dikembalikan , yang kemudian harus kita masukkan ke loket 5 untuk mendapatkan nomer antrian pembayaran & foto,,dari loket 5 , saya mendapati secarik kertas bertuliskan C-113 yang merupakan nomer antrianuntuk pembayaran dan foto

krang lebih pukul 10.30 , nomer antrian c-113 muncul di LCD, yang berarti saya harus melakukan pembayaran di loket nomer 4,, biaya pembuatan passport kali ini adalah Rp.255.000,- ,, yang dilanjutkan dengan ritual lagi yakni MENUNGGU,, ketika ritual ini berjalan saya mengeluarkan senjata andalan yakni the kube MP3 player yang telah saya persiapkan di rumah..

tepat pada pukul 11.30 nomer antrian c-110 sudah tampak di LCD untuk melakukan foto & biometrik,, saya merasa bersemangat karena tidak lama lagi nomer saya akan dipanggil,, tapi harapan tersebut sirna ketika mengetahui kalo nomer tersebut merupakan nomer terakhir yang dipnaggil sebelum sitirahat siang

setelah menunggu kurang lebih 1 jam akhirnya nomer keramat tapak di LCD,, bagai orang yg mendapati nomer togelnya keluar,, syaya tersenyum puas selagi berjalan ke loket foto dan biometrik,, duduklah ane di depan petugas foto yang kemudian mengambil gambar wajah rupawan saya :p,, yang dilanjut dengan proses wawancara,jangan takut pada wawancara, gak ditanyain yg aneh2 kok,, kemarin sih kurang lebih begini :

petugas : nama lengkap ?

saya : andi firmansyah pak

petugas : alamat?

saya : karang menur 4/20

petugas : mau dipake kemana ini?

saya : liburasn ke singapore

petugas : kapan ?

saya: awal maret pak

THAT'S ALL,, kemudian pak petugas bermuka masam tadi menyuruh untuk membubuhkan tanda tangan di passport yang telah selesai terseut,, lalu berkata "passport selesai 3 hari kerja, ambil jam 3 sore"

berakhirlah petualangan saya di hari pertama pembuatan passport di kantor imigrasi waru,, dan waktu menunjukkkan pukul 13.00

24 februari 2011

hari yang dijanjikan telah tiba, pada kamis tanggal 24 februari 2011 telah tiba,, berangkatlah saya ke kantor imigrasi dengan membawa bukti pembayaran pembuatan passport,,waktu pada saat itu menunjukkan pukul 15.15 WIB dan saya langsung menuju ke loket 7 untuk melakukan pengambilan passport yang telah selesai diproses

sesampainya diloket 7 saya serahkan bukti pembayaran ,, yang kemudian dilanjutkan dengan ritual menunggu,, tak lama kemudian terdengar nama saa dikumandangkan,saya kembali keloket 7 untuk menandatangani formulir yang menandakan bahwa passport telah diambil,,kemudian ibu2 penjaga loket menyuruh untuk melakukan potocopy pssport yang telah jadi sebagai prosedur terakhir dalam pembuatan passport ini

dengan passport baru di tangan saya berjalan ke arah koperasi imigrasi untuk memfotocopy passport tersebut,, setelah selesai ,, kembali ke loket 7 untuk menyerahkan fotocopy tersebut

langkah terakhir yang harus dilakukan,, yakni mengeluarkan senyum kemenangan sambil berkata "TERIMA KASIH BU"

hahahahahahha

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

PLAN TRIP keliling ASEAN = K.O.N.S.E.P


sebelumnya,, perkenalkan bahwa saya merupakan seorang backpacker nubie yang mulai terjun ke dunia backpacking mulai pertengahan tahun kemarin, my first trip pada akhir bulan juli 2010 perjalanan ke lombok selama 1 minggu overland bersama geng backpacker cupu yang terdiri dari : angga, rifqi, zulfikar yang kemudian di susul dengan kedatangan para wanita yakni mitha dan dinar.
pada akhir tahun lalu, beberapa kawan menelurkan ide brilian yang berupa backpacking keliling 4 negara di asean (singapore-vietnam- kamboja-thailand) dengan itinerary sebagai berikut :
- meeting point di singapore , stay selama beberapa hari
- kemudian singapore-vietnam by flight
- yang dilanjut dengan tour vietnam- kamboja- thailand overland
estimasi waktu sekitar 10-14 hari,dengan biaya sekitar 4-6 juta rupiah
pencetus ide ini merupakan anak2 yang akan melakukan internship melalui program AIESEC selama kurang lebih 6 minggu,, rencana awalnya mereka akan melakukan tour ini setelah pulang dari negara tempat mereka melakukan internship masing-masing ada yang dari philipina (ocha) , dari india (mega) .sedangkan 2 kawan lain berencana melakukan trip ke jepang yakni nyoman dan indri
akan tetapi , setelah melalui beberapa pertimbangan akhirnya plan trip kali ini di pending sampai waktu yang tidak ditentukan :p , hal ini dikarenakan :
- program internship masing2 memiliki jangka waktu yang berbeda,, yang akan menyebabkan kesulitan untuk mengatur itinerary
- karena trip ini di rencanakan akan dieksekusi setelah mereka melakukan internship , maka sudah dapat dipastikan barang bawaan mereka yang akan membeludak, hal ini jelas tidak praktis,, dan juga tidak bisa di sebut dengan back paker lagi dong :p,,,, hahahahahaha
- masalah yang paling URGENT yakni masalah jadwal trip,, para peserta kebanyakan baru selesai project pada minggu kedua bulan maret,, dimana pada minggu kedua bulan maret merupakan hari aktif kuliah.. jadi dapat dipastikan kita akan membolos kuliah selama 2 minggu..bisa-bisa namaku hilang dari catatan kk (Kartu keluarga) kalau kuliah kacau gara2 traveling :p
dengan berat hati akhirnya trip ini dibatalkan,, untuk mengobati kekecewaan akhirnya, saya beserta ocha merencanakan trip yang lebih reasonable yakni backpacking ke singapore :D

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS